
Komisi Informasi Provinsi Kalimantan Timur menyelenggarakan Focus Group Discussion dalam rangka Penguatan Keterbukaan Informasi Publik di lingkungan instansi Vertikal dan BUMD se Provinsi Kalimantan Timur. Kegiatan yang berlangsung di Hotel Horison Ultima Bandara Balikpapan tersebut merupakan giat awal dari seluruh rangkaian monitoring dan evaluasi Keterbukaan Informasi Publik Tahun 2025 di Provinsi Kalimantan Timur. Pada kesempatan tersebut, Kepala Balai Rehabilitasi BNN Tanah Merah, Bapak Bambang Styawan, S.Pd.,M.M.,M.Si hadir secara langsung dan mendapat kesempatan untuk membagikan pengalaman unit kerja dalam mengikuti proses monitoring dan evaluasi Tahun 2024. Kehadiran Kepala Balai Rehabilitasi BNN Tanah Merah secara khusus mendapat apresiasi dari Komisioner Komisi Informasi Provinsi Kalimantan Timur, karena menjadi percontohan komitmen pimpinan Badan Publik dalam mendukung keterbukaan informasi publik di Provinsi Kalimantan Timur.
Kick off Monev Keterbukaan Informasi Publik akan di gelar dalam waktu dekat, untuk itu melalui kegiatan ini, Komisioner Komisi Informasi Provinsi Kalimantan Timur berharap seluruh Badan Publik dapat mendukung pelaksanaan proses Monev dan juga bersama-sama meningkatkan peringkat Provinsi Kalimantan Timur di skala Nasional, sebagai Provinsi yang Informatif. Kepala Bareta sendiri menyampaikan di Tahun 2025, pihaknya siap mengikuti proses Monev dan meyakini Balai Rehabilitasi BNN Tanah Merah dapat mempertahankan prestasi Badan Publik Informatif di Tahun 2025 ini. (Humas Bareta, 2025/AW)